Bimbingan Teknis Pengelolaan Zakat Bagi Unit Pengumpulan Zakat Wilayah Kecamatan Ciputat dan Kecamatan Ciputat Timur
05/08/2023 | Penulis: BAZNAS Kota Tangerang Selatan

Bimtek Sosialisasi UPZ
Tangerang Selatan - Bimbingan Teknis Bagi Unit Pengumpulan Zakat se-Kota Tangerang Selatan dilaksanakan beberaa tahapan. Tahapan pertama yaitu pada hari sabtu 5 Agustus 2023 untuk UPZ Kecamatan Ciputat dan Kecamatan Ciputat Timur.
Bimbingan teknis bagi UPZ ini dihadiri langsung oleh Ketua beserta jajaran Wakil Ketua Baznas Kota Tangerang Selatan. Dari perwakilan Kecamatan Kasi Kesos Ciputat Timur memberikan sambutan “Alhamdulillah bertempat di Kecamatan Ciputat Timur, Baznas Tangsel bersedia memberikan bekal yang bermanfaat bagi Unit Pengumpul Zakat khususnya Masjid dan Musholla, sinergitas dengan Baznas Kota Tangsel dan Kecamatan Ciputat Timur juga telah terjalin dengan program yang disalurkan.
Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Taufik Setyaudin, M.A memaparkan materi bimbingan teknis UPZ ini bahwa memaksimalkan Masjid perlu dioptimalkan kembali mengingat bukan hanya momentum Ramadhan dan Kurban saja pengumpuan dana ZIS yang maksimal namun di sepanjang tahun. Pendekatan kepada masyarakat yang aghniya juga perlu disosialisasikan mengenai zakat mal, memetakan program penyaluran upz masjid sehingga bisa dioptimalisasi infaq untuk masyarakat yang membutuhkan di lingkungan sekitar masjid.
Dengan adanya bimtek teknis upz ini diharapkan memberikan bekal bagi UPZ dapat mengembangkan kapasitas UPZ.
Berita Lainnya
Menjaga Istiqomah Dalam Kebaikan Dari Tangerang Selatan : Mengalirkan Doa Dan Harapan Untuk Palestina
Menempuh Ratusan Kilometer Amanah Dari Hati Warga Kota Tangerang Selatan untuk Aceh
Rumah Sakit dan Zakat Infak Sedekah Bisa Bersinergi dan Khitanan Massal Menjadi Buktinya
Dari Uang Jajan Menjadi Harapan : Kepedulian OSIS SMA Al-Fath Cirendeu untuk Sumatera
150 Senyum Kecil di Penutup Tahun 2025 Bersama Khitanan Massal BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Sekolah Di Tamiang Masih Berlumpur, Alhamdulillah BAZNAS Tangsel Bantu Bersihkan Agar Belajar Lebih Nyaman

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
