Tulus dari Hati, Tertanam Sejak Dini: Keanu & Adiba Berkurban dari Tabungan Pribadi di BAZNAS Kota Tangerang Selatan
02/06/2025 | Penulis: BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Dari tabungan kecil lahir kebaikan besar
Senin, 2 Juni 2025, menjadi hari yang membahagiakan dan membanggakan bagi BAZNAS Kota Tangerang Selatan, sekaligus menjadi momen penuh haru bagi dua keluarga. Dua anak hebat, Keanu Qiyamulail Nuryadin (14 tahun) dari Pondok Cabe dan Ulma Adiba Fahrani (12 tahun) dari Serpong, datang ke booth kurban BAZNAS Tangsel yang terletak di lantai Ground Floor, Bintaro Xchange Mall, bukan sekadar berjalan-jalan, tapi untuk menunaikan ibadah kurban — dengan uang tabungan mereka sendiri.
Keduanya datang terpisah, Keanu bersama ibundanya dan Adiba ditemani ayah tercintanya. Niat dan tekad mereka sama, yaitu menyerahkan seekor kambing untuk kurban sebagai bentuk ketaatan dan kepedulian kepada sesama. Yang membuat momen ini sangat istimewa adalah bahwa hewan kurban tersebut bukan dibelikan oleh orang tua seperti tahun-tahun sebelumnya, tetapi dari hasil uang jajan yang mereka sisihkan setiap harinya selama berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun.
“Keanu memang biasanya dibayarin kurban sama mama papa, tapi tahun ini Keanu ingin dari uang tabungan sendiri. Keanu menabung dari uang jajan. Kata Mama, walaupun sedikit tapi kalau ikhlas, pasti berkah,” ungkap Keanu.
Senada dengan Keanu, Adiba juga mengungkapkan kebahagiaannya bisa berkurban sendiri untuk pertama kalinya. “Aku pengin bantu orang yang nggak bisa makan daging. Kata Ayah, kalau kita bisa berbagi, itu tandanya hati kita besar,” ucap Adiba dengan polos namun penuh makna.
Petugas booth BAZNAS Kota Tangerang Selatan menyambut hangat dan mengapresiasi niat tulus kedua anak ini. Mereka adalah contoh nyata bahwa semangat berkurban tidak mengenal usia, dan nilai keikhlasan bisa tumbuh subur di hati anak-anak yang dibesarkan dengan pendidikan karakter serta ajaran kasih sayang.
BAZNAS Kota Tangerang Selatan sangat mengapresiasi langkah mulia ini dan berharap semakin banyak anak-anak yang terinspirasi untuk menabung dan menanamkan semangat berbagi sejak usia dini. Karena kurban bukan hanya tentang daging, tetapi tentang cinta, keikhlasan, dan kepedulian terhadap sesama.
Semoga Keanu dan Adiba tumbuh menjadi generasi tangguh, peduli, dan terus menyebarkan cahaya kebaikan di manapun mereka berada. Terima kasih kepada keluarga yang telah mendidik mereka dengan nilai-nilai kebaikan.
Dan kepada masyarakat, mari titipkan kurban terbaik Anda melalui BAZNAS Kota Tangerang Selatan, siap menyalurkan amanah Anda hingga ke tangan yang benar-benar membutuhkan.
Berita Lainnya
Logistik Untuk Dapur Umum Dan Pakaian Layak Pakai Menjaga Asa Warga Nagari Sumpur
Menjaga Istiqomah Dalam Kebaikan Dari Tangerang Selatan : Mengalirkan Doa Dan Harapan Untuk Palestina
Gotong Royong yang Menguatkan : Warga Buaran Bersatu Bantu Sumatera
Sekolah Di Tamiang Masih Berlumpur, Alhamdulillah BAZNAS Tangsel Bantu Bersihkan Agar Belajar Lebih Nyaman
Dari Uang Jajan Menjadi Harapan : Kepedulian OSIS SMA Al-Fath Cirendeu untuk Sumatera
800 Galon Air Mineral Menjadi Nafas Baru bagi Warga yang Kesulitan Air Bersih

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
