Bimtek Pengelolaan Zakat Bagi UPZ dan Santunan Yatim se-Kecamatan Serpong Utara
14/08/2024 | Penulis: BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Bimtek UPZ Kecamatan Serpong Utara
Tangerang Selatan, 14 Agustus 2024 - Baznas Kota Tangerang Selatan melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Pengelolaan Zakat bagi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim di Kecamatan Serpong Utara.
Acara ini digelar di Aula Kecamatan Serpong Utara dan dihadiri oleh Ketua BAZNAS Kota Tangerang Selatan Mohamad Subhan, Wakil Ketua I Taufik Setyaudin, Wakil Ketua III Tarjuni, Wakil Ketua IV Deni Nuryadin, serta Asisten Pemerintah Daerah I Kota Tangerang Selatan Chaerudin yang mewakili Wali Kota Tangerang Selatan. Turut hadir juga Camat Serpong Utara, Dahlan.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari Camat Serpong Utara, Dahlan, yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Baznas Kota Tangerang Selatan atas perhatian yang telah diberikan kepada UPZ di wilayah Serpong Utara serta santunan yang diberikan kepada anak-anak yatim di wilayah tersebut.
Wakil Ketua III Baznas, Tarjuni, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Camat Serpong Utara yang telah mendukung program Bimbingan Teknis dari Baznas. Ia juga menyampaikan informasi mengenai program-program yang saat ini dijalankan oleh Baznas Tangsel, termasuk BIMTEK dan santunan yatim yang dilakukan di seluruh wilayah Kota Tangerang Selatan. Tarjuni juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para UPZ masjid yang telah berpartisipasi dalam program Baznas dan berdoa untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) Tangsel yang telah menyalurkan zakat mereka melalui Baznas.
Asisten Pemerintah Daerah I, Chaerudin, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Baznas Tangsel yang telah menyelenggarakan BIMTEK di Serpong Utara. Ia menekankan bahwa tujuan utama dari zakat adalah untuk mensejahterakan umat. Chaerudin juga berharap agar setelah mengikuti BIMTEK ini, semakin banyak calon muzaki yang akan menyalurkan zakatnya melalui Baznas. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada UPZ yang hadir.
Pada acara ini, santunan yatim untuk Kecamatan Serpong Utara secara simbolis diserahkan oleh Chaerudin. "Santunan Yatim ini diberikan kepada 50 anak dari masing-masing Kelurahan sehingga total penerima manfaat di Kecamatan Serpong Utara adalah 300 anak," ujar Chaerudin.
Materi Bimbingan Teknis ini disampaikan oleh dua narasumber, yaitu M. Edi Suharsongko, Kasie Bimas Islam Kemenag Tangsel menjelaskan mengenai urgensi zakat dan potensi zakat yang besar namun belum terealisasi secara optimal. Ia menekankan pentingnya sosialisasi, penguatan amil, pendayagunaan zakat yang tepat sasaran, serta sinergi dan koordinasi dalam pengelolaan zakat. Suharsongko juga mengingatkan pentingnya menyalurkan zakat melalui lembaga resmi seperti Baznas.
Sementara itu, Taufik Setyaudin menjelaskan bahwa UPZ merupakan bagian integral dari Baznas dan memiliki fungsi utama dalam melakukan sosialisasi dan edukasi terkait zakat. Ia juga menyoroti tren peningkatan pengumpulan zakat, infak, sedekah, dan dana sosial keagamaan lainnya (ZIS-DSKL) di Baznas Tangsel, dan mengajak seluruh UPZ untuk terus berkolaborasi agar mampu menjangkau masyarakat yang lebih luas.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Baznas Tangsel untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan zakat dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat, khususnya di Kecamatan Serpong Utara.
Baznas Kota Tangerang Selatan juga menyampaikan terima kasih kepada para donatur—baik muzaki, munfik, maupun mutasodik—yang telah menitipkan dananya melalui Baznas. "Semoga Allah membalas kebaikan Anda dengan kesehatan, keberkahan rezeki, kemudahan urusan, serta perlindungan dalam rahmat dan karunia-Nya," pungkasnya. Aamiin.
Berita Lainnya
Dari Uang Jajan Menjadi Harapan : Kepedulian OSIS SMA Al-Fath Cirendeu untuk Sumatera
Gotong Royong yang Menguatkan : Warga Buaran Bersatu Bantu Sumatera
Bukan Sekadar Belajar dan Mengajar : Al-Fath BSD Tunjukkan Bahwa Empati Juga Masuk Ke Dalam Kurikulum
Setengah Miliar Rupiah dari Warga Pamulang Bukti Kepedulian dan Kepercayaan Kepada BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Kepedulian Civitas Akademik Yayasan Soebono untuk Korban Bencana Sumatera
Rumah Sakit dan Zakat Infak Sedekah Bisa Bersinergi dan Khitanan Massal Menjadi Buktinya

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
