WhatsApp Icon

Sinergi bersama PT Bocorocco: Wujudkan Memaksimalkan Zakat Perusahaan Kota Tangerang Selatan

28/12/2023  |  Penulis: BAZNAS Kota Tangerang Selatan

Bagikan:URL telah tercopy
Sinergi bersama PT Bocorocco: Wujudkan Memaksimalkan Zakat Perusahaan Kota Tangerang Selatan

Sinergi PT Bocrocco ZIS

Tangerang Selatan (28/12) - Baznas Kota Tangerang Selatan melakukan sinergi bersama PT Bocorocco untuk memaksimalkan ZIS pada kamis (28/12) yang dihadiri oleh Wakil Ketua III Tarjuni, M.M dan Kabid Pengumpulan H. Yaya Supriadi yang disambut oleh phak PT Bocorocco Ibu Turiyah selaku, S.H Manager HRD, Ibu Ririn Yuniarti selaku Jenderal Manager, Ibu Neng Kayumi selaku Kepala Produksi dan Ibu Mulyani selaku F actory Manager.

PT Bocorocco merupakan perusahaan yang bergerak dibidang penjualan sepatu yang telah mendapat kategori dengan lapisan insole terbanyak, promosi sepatu pertama yang menggunakan spons dan bola golf, dan promosi sepatu pertama melalui peminjaman sepatu selama satu jam.

Sinergi antara PT Bocorocco dengan Baznas Kota Tangsel merupakan langkah upaya yang strategis untuk memaksimalkan zakat profesi dikalangan perusahaan. Setiap bulannya akan diadakan dikoordinasikan bagi seluruh direksi dan karyawan untuk menunaikan zakat maupun infak akan disalurkan ke Baznas Tangsel. Dan akan dievaluasi secara rutin selama 4 bulan sekali.

Program Kolaborasi PT Bocorocco dengan sinergitas dan koordinasi Zakat menghasilkan berbagai program dalam bentuk kegiatan agama dan sosial, santunan yatim, santunan lansia, siraman rohani dan kegiatan kemanusiaan lainnya

Baznas Kota Tangerang Selatan sangat berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang zakat dan bagaimana itu dapat memberdayakan mereka yang membutuhkan.

Kami percaya bahwa zakat bukan hanya tentang memberi, tetapi juga tentang menginspirasi perubahan positif dalam masyarakat.

Terima kasih kepada PT Bocorocco atas sambutannya yang hangat dalam sinergitas dengan Baznas Kota Tangerang Selatan. . Mari bersama-sama berbagi kebaikan dan memberikan harapan kepada mereka yang membutuhkan melalui zakat.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat