Wujud Nyata Zakatmu: Rumah Layak untuk Pak Anwar
07/05/2025 | Penulis: BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Saat Rumah Roboh, Kita Bangun Kembali Bersama
Saat Rumah Roboh, Kita Bangun Kembali Bersama
Ciputat – Dalam upaya membantu warga yang membutuhkan tempat tinggal yang layak, BAZNAS Kota Tangerang Selatan terus bergerak melalui program Renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Pada Rabu, 7 Mei 2025, tim dari bidang pendistribusian yang diwakili oleh Afif melakukan survei lapangan ke rumah milik Bapak Anwar (45), warga Kelurahan Sawah Baru, Kecamatan Ciputat.
Bapak Anwar telah mengajukan permohonan bantuan rehab rumah ke BAZNAS Kota Tangerang Selatan. Saat dilakukan peninjauan, rumah yang diajukan ternyata sudah dalam kondisi ambruk dan tidak dihuni selama beberapa bulan terakhir. Bangunan tersebut merupakan rumah peninggalan orang tua Bapak Anwar yang telah berdiri puluhan tahun dan kini tidak lagi layak untuk ditinggali.
Program RTLH yang diinisiasi BAZNAS hadir sebagai solusi atas kondisi tersebut, dengan memberikan bantuan renovasi rumah agar masyarakat miskin dan rentan di Kota Tangerang Selatan dapat hidup lebih aman, nyaman, dan bermartabat.
"Melalui program RTLH ini, kami ingin memastikan bahwa setiap warga Kota Tangerang Selatan memiliki tempat tinggal yang layak dan aman. Survei ini menjadi tahap awal untuk memastikan kelayakan penerima dan kesiapan program," ujar Afif selaku staf pendistribusian BAZNAS Kota Tangerang Selatan.
BAZNAS Kota Tangerang Selatan terus mengajak masyarakat untuk menunaikan zakat, infak, dan sedekah agar program-program kemanusiaan seperti ini dapat terus berjalan dan menyentuh lebih banyak penerima manfaat. Karena setiap zakat yang Anda titipkan, akan menjadi harapan baru bagi sesama.
Berita Lainnya
150 Senyum Kecil di Penutup Tahun 2025 Bersama Khitanan Massal BAZNAS Kota Tangerang Selatan
Memahami Zakat Penghasilan Dari Nisab Hingga Cara Menunaikan
Logistik Untuk Dapur Umum Dan Pakaian Layak Pakai Menjaga Asa Warga Nagari Sumpur
Rumah Sakit dan Zakat Infak Sedekah Bisa Bersinergi dan Khitanan Massal Menjadi Buktinya
Dampak Sedekah Untuk Tamiang Dari Pembangunan MCK Hingga Bersih Bersih Sekolah
Kemenag Tangsel Arahkan Gerakan Sedekah Kolektif Berbagai Instansi untuk Sedekah Bantu Korban Bencana

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
